Satu minggu yang lalu Riot Games telah mengumumkan event crossover terbesarnya untuk semua game besutannya. Event tersebut bernama Sentinel of Light, dan walaupun event ini berawal dari kejadian pada game League of Legends, akibatnya event ini masih tetap akan datang ke game FPS-nya, VALORANT.
Terlepas dari hubungan kedua game ini yang hanya sebatas satu developer saja, Riot masih tetap ingin membawa VALORANT ke dalam event ini. Berbeda dengan game League of Legends lainnya yang mungkin akan mendatangkan misi, untuk VALORANT akan kedatangan satu event yang merilis satu bundle khusus bertema Ruination, lengkap dengan aura Viego.
BACA JUGA: Melihat Bocoran Map Arenas Baru Apex Legends Bernama Overflow!
Dari bocoran yang diberikan oleh leakers bernama Mike, VALORANT akan merilis bundle Ruination pada saat event Sentinel of Light dimulai. Belum ada banyak informasi tentang hal ini, namun Ia yakin kalau bundle ini akan membawa senjata Guardian sebagai salah satu senjatanya.
Dilihat dari beberapa tease yang diberikan oleh Riot Games, kita bisa melihat dengan sekilas bagaimana bundle tersebut akan terlihat. Setidaknya untuk skin senjata, kemungkinan besar akan menggunakan desain dan tema Ruination atau The Mist. Senjata yang diselimuti dengan hawa gelap, kabut hijau hitam dari efek kedatangan Viego.
Satu hal yang menjadi keinginan para pemain saat ini adalah bisa menggunakan pedang Ruined King milik Viego sebagai senjata melee di VALORANT. Kalian bisa bayangkan, jika kalian menggunakan pedang besar milik Viego ketika bertempur di VALORANT, sebuah kejutan yang pastinya akan disambut baik oleh para pemain.
Kemungkinan besar bundle dengan tema Ruination ini akan dirilis pada tanggal 8 Juli, tanggal yang sama dimana event Sentinel of Light akan dimulai. Walaupun event ini tidak memiliki hubungan dengan kisah utama yang ada di League of Legends, setidaknya cukup untuk mengetahui kalau Riot Games memang ingin membawa semua gamenya untuk mengadakan event secara bersamaan.