Kemarin, game MOBA buatan Tencent Games yaitu Arena of Valor memperlihatkan sesuatu yang menarik. Melalui kanal YouTube Garena Arena of Valor yang bersamaan dengan digelarnya babak Grand Final AWC 2021, game tersebut memperlihatkan tampilan visual terbaru dari map Horizon Valley versi 4.0.
Lalu apa saja yang akan hadir pada map terbaru Horizon Valley versi 4.0? Berikut informasi lengkapnya!
Melalui kanal YouTube Garena Arena of Valor yang mengunggah trailer map versi 4.0 selama kurang dari satu menit, bisa kalian lihat akan ada perubahan yang cukup signifikan pada map Horizon Valley.
Yang pertama adalah di bagian Dark Slayer dan juga Abyssal Dragon. Dua monster objektif yang ada di Arena of Valor ini mengalami perubahan tampilan dimana Dark Slayer terlihat lebih futuristik. Sementara Abyssal Dragon yang merubah penampilannya menjadi sosok naga berbentuk cahaya, berkebalikan dengan penampilan Abyssal Dragon sekarang yang merupakan sosok naga kegelapan.
Mengusung tema “Rebirth After Daybreak,” map versi 4.0 ini nantinya akan menghadirkan fitur siang malam! Jika King of Glory mempunyai sistem hujan, maka Arena of Valor akan mempunyai fitur siang malam.
Fitur ini sebenarnya pernah digunakan oleh MOBA asal Jepang yang juga di bawah naungan Tencent Games yaitu WarSong. Namun belum diketahui apakah dengan adanya fitur siang dan malam nantinya apakah akan ada buff tertentu yang akan hadir seperti pada game WarSong.
Tetapi bisa dilihat jika fitur siang malam ini memadukan tampilan map terdahulu AoV dengan visual versi 3.0. Map versi 4.0 ini rencananya akan dirilis pada ulang tahun AoV yang kelima. Tampilan map yang kalian lihat juga masih sepenuhnya pada tahap beta. Semoga saja tampilan map AoV pada versi 4.0 nanti setelah diluncurkan akan selebih bagus lagi ya!