Menepati janjinya, developer Kuro Games akhirnya telah merilis secara resmi dan global game JRPG berjudul Punishing: Gray Raven. Hanya butuh waktu satu minggu saja semenjak pihak developer mengumumkan tanggal rilis game ini dan melakukannya. Sekarang, kalian sudah mulai bisa memainkan game JRPG ini baik di Android atau iOS.
Bagi kalian yang asing dengan game ini, Punishing Gray: Raven adalah game JRPG mobile yang mengambil desain karakter anime. Dari segi gameplay, game ini mengambil action hack and slash dan bukan turn based combat seperti kebanyakan RPG. Dalam game ini, kalian akan bermain roguelike hack and slash tersebut untuk melindungi umat manusia dari serangan virus.
BACA JUGA: Sambut Perilisan, NieR Reincarnation Kolaborasi dengan NieR Automata!
Kisah yang diambil dari game ini adalah post apocalyptic dimana bumi sudah hampir hancur karena serangan virus berbahaya tersebut. Tugas kalian disini sebagai pemainlah mencegah penyebaran virus tersebut. Kalian akan bermain sebagai pasukan elit khusus, hanya pasukan elit inilah yang bisa melawan serangan virus berbahaya ini.
Punishing: Gray Raven ini menggunakan animasi visual 3D tingkat tinggi, itulah kenapa kalian disarankan untuk memainkan game ini dengan perangkat yang memadai. Bahkan, pihak developer sempat menjelaskan kalau kalian ingin mendapatkan pengalaman terbaik dari game ini, maka kalian disarankan untuk memainkannya lewat PC dengan bantuan emulator.
Dalam game ini, kalian juga akan menemukan gameplay ringan seperti squad management dari berbagai karakter yang tersedia. Ada banyak sekali karakter yang terlibat dalam game ini, Kuro Games sendiri sempat mengatakan kalau setiap kali game ini melakukan update, maka mereka akan menambahkan karakter baru ini.
Ditambah dengan gaya desain yang menggunakan budaya anime Jepang, kalian bisa bayangkan bagaimana karakter dari game ini terlihat. Sudah cukup lama kita menunggu kedatangan game ini ke Indonesia, dan sekarang kalian sudah bisa mulai menikmatinya.