Sudah cukup lama semenjak Wild Rift membuka open beta di beberapa regional di dunia. Dari sekian banyaknya regional yang ada, hanya regional China dan Asia Selatan yang belum mendapatkan akses ke dalam game League of Legends versi mobile ini.
Namun, informasi terbaru mengatakan kalau regional China telah siap membuka server Wild Rift dalam waktu dekat. Regional ini akan mendapatkan bantuan khusus dari Tencent Games, dan Riot tidak akan bekerja sendiri untuk menjalankan server ini.
BACA JUGA: Event Blood Moon Kemungkinan Besar Akan Dimulai di Update Wild Rift Selanjutnya!
Pengumuman ini berasal langsung dari pihak Wild Rift China yang memposting informasinya lewat Weibo kemarin. Dari postingan tersebut mereka menjelaskan kalau server telah dipersiapkan dan tahap open beta untuk Wild Rift disana telah siap untuk mulai dibuka.
Tencent opened up the registration for @wildrift Mainland China Closed Beta!
Recruitment until May 17th, test begins late may or early June. This likely confirms the game is coming sometime Julyhttps://t.co/TEaDfpAm7n pic.twitter.com/EO66H2yvWc
— hesketh2 (@subzidite2) 10 Mei 2021
Tahap pendaftaran open beta pertama ini akan mulai pada tanggal 17 Mei mendatang, dan pembukaan server akan dilakukan pada akhir bulan Mei atau awal Juni. Jika melihat jadwal yang seperti ini, kemungkinan besar Wild Rift akan dirilis disana pada bulan Juli 2021.
Sejauh ini, Tencent mengatakan kalau perangkat Android belum bisa mengikuti open beta karena beberapa faktor. Itu berarti baru mereka pemain yang menggunakan perangkat iOS yang diperbolehkan untuk mengikuti pendaftaran open beta Wild Rift. Namun, Tencent juga mengatakan kalau Android pastinya dibuka, hanya saja tidak sekarang.
Dengan dibukanya server regional China dalam waktu dekat, itu berarti tersisa regional Asia Selatan saja yang belum dibuka. Regional tersebut memang cukup sulit untuk dibuka servernya karena beberapa alasan, termasuk alasan kebijakan politik yang digunakan pada regional tersebut.