Baru-baru ini, Batman Zero ternyata muncul di Fortnite sebagai bentuk kolaborasi kedua franchise besar tersebut.
Batman, pahlawan super legendaris dari universe DC, tiba-tiba dihadapkan pada suatu dilema yang tidak mampu dihadapi oleh pahlawan. Dia terjebak di dunia yang benar-benar asing dan tanpa adanya firasat tentang dirinya sendiri, pahlawan berjubah satu ini benar-benar tersesat.
Outfit Batman Zero sekarang tersedia untuk kalian beli di in-game item shop sebagai bagian dari event crossover terbaru Fortnite.
Pengumuman ini datang melalui sebuah trailer baru, yang memperlihatkan sosok Dark Knight membangun kostum baru untuk menggantikan yang lama. Zero Outfit hadir dengan dilengkapi kapak dan beberapa baju besi baru.
Never give up ? Answer the call with the Batman Zero Outfit, available now in the @FortniteGame Shop!#BatmanFortnite: ZERO POINT #2 is out now in comic shops and on #DCUniverseInfinite: https://t.co/5W1S3LFmrZ pic.twitter.com/mdqaRYqLpq
— Batman (@DCBatman) 5 Mei 2021
Batman / Fortnite: Zero Point adalah seri issue keenam yang memperlihatkan Bruce Wayne diangkut ke dunia video game tanpa ingatan sama sekali, yang diingat hanya kemampuan dan keterampilannya dalam bertarung.
Setiap issue dilengkapi dengan kode yang memungkinkan kita untuk mengunduh item eksklusif bertema DC. Kode bonus issue # 1 menyediakan outfit Harley Quinn Rebirth, kode issue # 2 menyediakan Batman Zero Wing Glider, sedangkan kode issue # 3 adalah Catwoman Claw Pickaxe.
Bagi kalian yang belum tahu, Fortnite merupakan game battle royale yang dikembangkan oleh Epic Games dan saat ini telah tersedia di banyak platform, mulai dari PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series X | S, Nintendo Switch, dan PC.