Belum lama ini, developer Featherweight baru saja merilis game mobile terbarunya yang berjudul Botworld Adventure. Sebuah RPG open world yang memiliki konsep unik, dimana kalian sebagai pemain akan diperintahkan untuk menjelajahi dunia fantasi. Bukan untuk bermain, melainkan untuk mencari bagian mesin dan membentuknya menjadi bot.
Nama dunia fantasi ini bernama Botworld, kalian bisa menjelajahi dunia ini dan menemukan berbagai hal menarik. Botworld Adventure sebenarnya cukup mirip seperti MMORPG, dimana kalian bisa mengkostumisasi karakter kalian, menjelajahi dunia baru dan berinteraksi dengan pemain lain. Mungkin kalian bisa menyebut game ini memiliki gameplay yang mirip dengan Pokemon dari Nintendo.
BACA JUGA: Tower Defense dan RPG Mobile, Time Defenders Umumkan Tahap Pre-Registration!
Dalam game ini, tugas utama kalian adalah menjelajahi dunia baru ini dan menemukan mesin yang nantinya kalian jadikan menjadi bot. Mencari dan mendapatkan mesin ini tidaklah mudah, kalian harus berpetualang di berbagai medan, seperti gurun pasir atau hutan lebat. Terkadang juga, kalian akan bertemu pemain lain, sehingga terjadi pertempuran untuk memperebutkan mesin bahan tersebut.
Dunia yang dimaksud dalam game ini bukanlah dunia kecil dan membosankan, setidaknya ada 10 lokasi dan 30 tipe bots yang akan kalian jalajahi. Setiap lokasi dan bot tentu saja memiliki ciri khasnya masing-masing, membuat gameplay dari game ini lebih dinamis dan tidak membuat pemainnya cepat bosan.
Untuk sekarang, Botworld Adventure baru memasuki tahap early access dan baru tersedia untuk perangkat Android saja. Sedangkan untuk versi iOS masih dalam tahap pengembangan, dan pihak developer akan mengumumkan pembukaan akses ketika mereka sudah selesai.
Bagi kalian yang tertarik untuk mengikuti tahap early access ini bisa langsung mengunduh game ini di Google Play Store. Kalian juga bisa memberikan masukan dan feedback kepada developer untuk memberi tahu permasalahan atau hanya sekedar meningkatkan kualitas dari gamenya itu sendiri.