Setelah mengalami pengunduran kurang lebih satu tahun lamanya, pihak Square Enix akhirnya telah menetapkan tanggal rilis resmi untuk Trials of Mana Mobile. Versi mobile ini merupakan salah satu bagian dari usaha Square Enix untuk memberikan versi remake kepada franchise satu ini.
Pada acara pengumumannya yang bertepatan dengan ulang tahun ke-30 seri franchise ini, Square Enix mengumumkan kalau Trials of Mana akan rilis di mobile pada tanggal 15 Juli mendatang. Sayangnya game ini tidak bisa kalian mainkan secara gratis, untuk harganya kalian harus menghabiskan uang sebesar $23,99 atau setara dengan kisaran 340 ribu rupiah.
BACA JUGA: Square Enix Berikan Perkembangan Tentang Game Mobile RPG, Gate of Nightmares!
Harga tersebut bisa dibilang cukup murah, jika kita bandingkan dengan versi PlayStation 4 dan PC, dimana harganya mencapai $49,99. Versi mobile dari game ini bisa kalian mainkan baik itu lewat Android atau iOS, keduanya akan dirilis dalam waktu yang bersamaan pada tanggal 15 Juli mendatang.
Bagi kalian yang kelewatan atau tidak tahu, game ini merupakan sebuah JRPG yang sudah populer sejak tahun 1995. Game ini merupakan salah satu game lawas besutan Square Enix yang hingga saat ini masih memiliki fanbase dan playerbase yang cukup besar, itu kenapa pihak developer berani untuk memberikan versi remake-nya.
Untuk Trials of Mana sendiri, seri ini merupakan seri yang ketiga dari franchise Mana secara keseluruhan. Pemain akan memilih tiga dari enam karakter yang nantinya akan disatukan menjadi sebuah party. Bersama, kalian akan berpetualang, menjelajahi sebuah dunia asing yang belum pernah kalian lihat sebelumnya.
Ada banyak elemen RPG yang bisa kalian temukan dalam game ini, layaknya Final Fantasy pada zamannya. Mungkin ada beberapa diantara kalian yang sudah mengetahui game ini dan ingin kembali mencobanya, maka persiapkan diri kalian sampai tanggal 15 Juli mendatang.