Pihak miHoYo baru saja melakukan update patch 1.6 kepada Genshin Impact beberapa hari yang lalu. Dalam update tersebut, Genshin Impact akhirnya memberikan teaser pertama tentang adanya penambahan regional baru yakni Inazuma. Lewat teaser tersebut, miHoYo juga memberikan hint tentang perilisan tiga karakter yakni Sayu, Ayaka dan Yoimiya.
Ketiga karakter tersebut akan menyusul Kazuha, yang merupakan karakter dari regional Inazuma. Kazuha sendiri diketahui telah dikonfirmasi akan menjadi karakter baru pada patch 1.6, Ia dirilis lebih duluan dibanding tiga karakter Inazuma lainnya. Itulah kenapa rumor kuat mengatakan kalau Sayu, Ayaka dan Yoimiya akan rilis pada patch selanjutnya 1.7.
BACA JUGA: MMORPG Mobile MU Archangel Berikan Banyak Konten Pada Update Besar Pertamanya!
Berita ini juga memang sudah diberikan oleh miHoYo, walaupun belum dikonfirmasi secara langsung. Pada saat Genshin Impact merilis patch 1.6, miHoYo juga turut merilis penampilan ketiga karakter tersebut lewat sosial medianya. Hal tersebut sudah pasti diberikan untuk memberi informasi terkait update selanjutnya.
Perluasan atau penambahan regional Inazuma sendiri memang sudah dibocorkan jauh-jauh hari, sebelum ketiga karakter ini diketahui. Setelah ekspansi ini dikonfirmasi, sepertinya miHoYo akan resmi melakukannya pada patch 1.7 mendatang, bersamaan dengan perilisan ketiga karakter ini.
Kazuha sendiri yang dirilis pada patch 1.6 kemarin akan menjadi perawalan untuk memperkenalkan regional Inazuma. Seperti yang kita ketahui sendiri tentang quest karakter tersebut yang akan membawa para pemain ke regional Inazuma, sebuah regional misterius yang akan pada akhirnya akan diperkenalkan juga.
Genshin Impact patch 1.7 sendiri memang akan berfokus kepada regional Inazuma, karakter Sayu, Ayaka dan Yoimiya. Masih belum ada informasi terkait kapan patch tersebut akan dirilis, mengingat patch 1.6 sendiri yang baru saja dirilis beberapa hari yang lalu.