Tidak henti-hentinya pengembang dari Ragnarok yaitu Gravity Interactive mengeluarkan seri gim terbarunya.
Setelah kemarin Ragnarok X Next Generation sudah resmi dirilis, tidak lama lagi akan ada fase Closed Beta Test (CBT) pada gim Ragnarok Online: Valkyrie Uprising Project S.
Seperti yang kami beritakan beberapa waktu lalu, gim ini akan memasuki fase CBT pada tanggal 22 hingga 28 Juni mendatang.
Pengumuman CBT ini diumumkan langsung melalui halaman Facebook Ragnarok Online: Valkyrie Uprising Project S. Kalian bisa langsung mengunduh gimnya melalui link ini. Namun kalian baru bisa melakukan login pada tanggal 22 Juni nanti.
Penasaran bagaimana dengan tampilan gim baru Ragnarok? Yuk kita lihat lebih lanjut!
Ragnarok Online: Valkyrie Uprising Project S memiliki fitur yang lengkap seperti gim Ragnarok M: Eternal Love dan Ragnarok X Generation. Hanya saja UI Sekilas, gim Ragnarok ini terlihat memiliki peningkatan yang lebih baik. Karakter yang ada pada gim ini terlihat menggunakan 3D sehingga grafisnya bisa dibilang lebih bagus dibandingkan gim Ragnarok lainnya.
Gim ini juga mengadaptasi gameplay dari Ragnarok pada umumnya seperti daily dungeon, field boss, dan endless tower. Selain itu adapun fitur crafting dan juga cooking yang akhir-akhir ini juga hadir pada gim Ragnarok. Peningkatan UI yang lebih baik juga membuat suasana battle di Ragnarok Online: Valkyrie Uprising Project S terlihat lebih seru.
Untuk class pada Ragnarok Online: Valkyrie Uprising Project S ini belum diketahui, namun sepertinya akan masih sama seperti Ragnarok pada umumnya.
CBT Ragnarok Online: Valkyrie Uprising Project S akan segera dimulai pada tanggal 22 hingga 28 Juni dan sudah menggunakan bahasa Inggris. Jadi jika kalian penasaran dengan keluaran gim Ragnarok ini, kalian bisa mengunduh Ragnarok Online: Valkyrie Uprising Project S sekarang juga!