Pada awal tahun 2021 kemarin, salah satu game mobile dari NetEase yang berjudul Infinite Lagrange telah melakukan soft-lauch di beberapa regional. Setelah selesai dengan regional Eropa, Amerika Utara dan Selatan, kali ini giliran regional Jepang, Korea Selatan dan Asia Tenggara yang dibuka aksesnya.
Bagi kalian yang baru mendengarnya, Infinite Lagrange adalah game mobile dengan genre sci-fi strategy multiplayer. Dalam game ini, kalian sebagai pemain akan menjelajahi luar angkasa dan mencoba untuk bertahan hidup di atas sana. Kalian akan mencari strategi terbaik untuk bisa bertahan hidup, entah itu menjalin kerja sama dengan pemain lain atau bertempur.
BACA JUGA: Season 5 Call of Duty Mobile Siap Bawa Legendary Skin Ghost!
Hukum yang bekerja dalam game ini, hampir sama dengan apa yang digunakan oleh hukum alam. Siapa yang kuat maka Ia akan menduduki posisi paling atas, itulah kenapa kalian harus mencari strategi terbaik. Game ini berfokus kedalam pembangunan pasukan tempur, lengkap dengan teknologi canggih yang digunakan di luar angkasa.
Game ini menggunakan 4K visual grafis, jadi kalian bisa bayangkan kalau game ini memang sangat mengandalkan tingkat visualnya. Apalagi, tema yang diambilnya adalah luar angkasa, maka pemandangan yang akan kalian lihat lewat game ini akan jauh berbeda dengan game lainnya.
Kalian dibebaskan untuk melakukan apa saja dalam game ini, karena luas yang digunakan pada game ini cukup besar. Kalian bisa menjelajahi luar angkasa dengan seorang diri saja, atau mencari pemain lain untuk membuat sebuah organisasi atau party. Semakin banyak pemain yang bisa kalian ajak, maka semakin kuat juga kemampuan perang kalian.
Masih ada banyak lagi fitur dan gameplay yang belum kita sebutkan, dan sekarang Infinite Lagrange telah membuka pre-registration untuk Asia Tenggara. Indonesia juga termasuk ke dalam salah satu negara tersebut, jadi jika kalian tertarik untuk mencobanya maka sekarang adalah waktu yang tepat.