Game terbaru dari Square Enix, Final Fantasy VII: The First Soldier baru saja membuka masa CBT-nya untuk regional khusus beberapa hari yang lalu. Walaupun Indonesia tidak termasuk ke dalam regional yang terpilih, setidaknya kita bisa melihat cuplikan gameplay dari game ini yang sudah beredar di internet.
Melihat cuplikan gameplay tersebut, ada banyak hal yang bisa kita bahas, mulai dari tingkat kelancaran bermain sampai visual grafisnya. Bagi kalian yang ketinggalan informasinya, Final Fantasy VII: The First Soldier adalah game mobile terbaru dari seri Final Fantasy yang menggunakan gameplay battle royale multiplayer.
BACA JUGA: Melihat Cuplikan Gameplay Pertama Game Mobile, The Rise of the Shield Hero RISE!
Sebagai game battle royale, tentu saja kalian akan langsung berpikiran tentang game battle royale mobile lain. Dari cuplikan dibawah ini, kalian mungkin bisa menilai bagaimana game ini berjalan, dan jika kalian ingin membandingkan game ini, sepertinya kalian akan setuju jika menyebut game ini lebih mirip seperti Apex Legends ketimbang PUBG atau Free Fire.
Bisa kalian lihat ketika game sudah dimulai, ada beberapa hal yang langsung mencuri perhatian kalian. Hal pertama yang menarik untuk dibahas adalah sistem skill set yang dimiliki oleh setiap karakter. Setiap karakternya memiliki tiga skill yang bisa digunakan, semuanya memiliki cooldown layaknya pada game MOBA dan Apex Legends.
Selain itu kalian juga pasti diperlihatkan pertarungan jarak dekat atau melee menggunakan pedang. Pertarungan seperti itulah yang dimaksud oleh Square Enix ketika menjelaskan perbedaan yang paling unik dari game ini dan battle royale lainnya. Dalam game ini, kalian bisa bertempur dengan jarak dekat, dan pertarungannya akan terasa seperti game RPG ala Final Fantasy.
Selebihnya mungkin akan sama seperti battle royale pada umumnya, hal seperti cara looting, sistem zona, air drop dan lainnya. Visual grafis dan animasi pertarungan dalam game ini cukup rapih dan lancar, perlu diingat kalau game ini memang menggunakan unreal engine 4 untuk mesinnya.
Final Fantasy VII: The First Soldier baru memasuki tahap CBT di beberapa negara saja, dan pihak Square Enix belum memberikan tanggal rilis global. Gameplay yang kalian lihat sekarang mungkin akan berbeda ketika game ini sudah dirilis secara resmi nantinya, jadi mari kita tunggu saja.