Sudah lebih dari sebulan sejak Riot Games mengumumkan rencana mereka untuk Legends of Runeterra World Championship, dan sekarang kami mendapatkan informasi tentang bagaimana mereka berencana untuk mengoperasikannya.
Tim developer Legends of Runeterra (LoR) mempublikasikan unggahan di situs resmi game mereka dan memberikan sejumlah detail tentang apa saja yang perlu dicapai oleh pemain, bahkan apa saja persyaratan untuk ikut serta dalam turnamen.
Menurut unggahan mereka, empat pemain teratas di salah satu Seasonal Tournament, dimulai dari “Monuments of Power” dan seterusnya, akan secara otomatis dimasukkan ke dalam World Championship.
Selain itu, mereka juga bakal menggunakan sistem poin yang dimulai dengan turnamen “Empires of the Ascended”, dan setiap peserta diberikan poin berdasarkan kemenangan mereka, lalu 22 pemain teratas pada akhirnya berhak lolos ke World Championship.
Berdasarkan informasi beberapa waktu yang lalu, nantinya kalian akan menemukan masing-masing 64 pemain (Berdasarkan ranked 22 pemain, poin turnamen musiman 22 pemain & finalis turnamen musiman 20 pemain) dari Amerika, Eropa, dan Asia / SEA akan bersaing memperebutkan kursi di Legends of Runeterra World Championship.
Seandainya belum tahu, Riot Games meluncurkan game Legends of Runeterra (LoR) pada April 2020 lalu sebagai collectible card game (CCG) spin-off dari universe League of Legends. Turnamen musiman pertama game kartu tersebut diadakan pada bulan Desember dengan hadiah utama sebesar $10.000 (~£7.433).
Kira-kira bagaimana tanggapan kalian mengenai turnamen tersebut?