Advanced server Mobile Legends baru saja kedatangan kembali hero terbaru yang kali ini masuk ke role warrior. Setelah bulan kemarin kita mendapatkan Natan, untuk bulan Juni ini kita mendapatkan Aulus, The Warrior of Ferocity, hero dengan penampilan seperti dwarf yang menggunakan kampak besar sebagai senjatanya.
Aulus adalah seorang warrior yang memiliki kelebihan untuk mengkontrol musuh dengan cukup lama dan memiliki kemampuan laning yang cukup bagus. Jika dilihat dari skill set miliknya, hero ini cocok untuk digunakan sebagai seorang offlaner atau support roamer.
BACA JUGA: Kolaborasi Mobile Legends x Transformers Siap Datang Bulan Agustus!
Pada advanced server saat ini, Aulus sering digunakan sebagai hero hybrid, maksudnya kalian bisa mengatur build-nya sesuai dengan keadaan. Kalian bisa saja menjadikannya sebagai hero dengan damage tinggi atau malah memperkuat dengan item tank agar bisa menahan banyak damage sekaligus.
Skill Passive – Fighting Spirit
Aulus akan bertambah kuat jika Ia berada di dalam pertempuran, setiap basic attack yang diberikannya akan meningkatkan physical damage sebesar 8, stack ini bisa bertambah sampai 4 kali dan bertahan selama 5 detik.
Skill Pertama – Undyng Fury
Skill pertama ini memiliki passive, dimana setiap Aulus menaikan level pada skill ini maka Ia akan mendapatkan bonus status yang terbagi menjadi tiga bagian.
- Blade Craft – Menambahkan 25 physical attack
- Hammer Craft – Menambahkan 15% life steal
- Handle Craft – Menaikan basic attack range sebesar 65%
Jika Aulus mengaktifkan skill ini maka Ia akan memberikan damage secara garis lurus, musuh yang berada di area lurus ini akan mendapatkan damage dan efek slow.
Skill Kedua – The Power of Axe
Aulus memberikan damage kepada area sebesar setengah lingkaran, setelahnya Ia akan mendapatkan bonus Axe of Blessing selama 5 detik. Buff tersebut berguna sebagai peningkatan attack speed sebesar 140%.
Skill Ultimate – Aulus Charge
Aulus akan melakukan channeling selama beberapa detik, setelahnya Ia akan menghantamkan kampaknya ke tanah dan memberikan damage area besar. Musuh yang berada di jangkauan area ini akan mendapatkan damage besar sekaligus efek slow.
Perlu kalian ketahui kalau hero baru ini masih berada di tahap pengerjaan, hasil yang sekarang digunakan pada advance server bisa saja berubah ketika sudah dirilis resmi di live server. Namun, secara garis besar, itulah kemampuan dan skill set yang dimiliki oleh hero terbaru Mobile Legends ini.