NCSoft telah mengkonfirmasi bahwa Aion: Classic akan datang ke wilayah Barat, dan game ini rencananya bakal meluncur dalam waktu dua minggu lagi.
Diketahui mereka menetapkan tanggal 23 Juni 2021 sebagai waktu perilisan Aion: Classic, mereka menawarkan nuansa baru seperti halnya game Aion ketika pertama kali rilis di Amerika pada tahun 2009 lalu, dengan sejumlah peningkatan di dalamnya.
Di sini kalian akan menemukan empat class original dari game tersebut dengan dua sub-class untuk masing-masing class yang ada. Serta, ada dungeon dan beberapa konten menarik lainnya.
Aion: Classic akan tersedia secara gratis dan juga berbayar (berbasis subscription atau langganan). Ada tiga tipe berlangganan yang bisa kalian temukan, mulai dari 30 hari, 90 hari dan 365 hari yang bisa diperoleh dengan membeli Siel’s Aura dengan uang sungguhan.
Bagi para pemain gratis, XP yang kalian peroleh bakal lebih lambat ketimbang dengan pemain yang berlangganan. Juga akan ada “Daeva Pass,” yang berisikan hadiah dan mata uang uniknya sendiri, Quna.
Mata uang tersebut bisa digunakan untuk mendapatkan berbagai macam hadiah kosmetik dan membuka premium pass tier.
Aion: Classic sukses besar di Korea setelah diluncurkan November lalu, dengan pendapatan kuartal hampir tiga kali lipat sejak implementasinya.
Meski tidak seperti dulu, yang mana merupakan 12 tahun yang lalu, namun jika NCSoft menarik perhatian para pemain di Amerika, tentunya usaha mereka tidak akan sia-sia. Informasi lebih lengkap bisa langsung saja baca di halaman berikut!