Dirilis pada bulan Januari lalu, game terbaru besutan Cygames, Uma Musume Pretty Derby adalah game simulasi pacuan kuda dengan bumbu-bumbu anime khas Jepang yang sedang populer di kalangan remaja. Game ini memiliki jumlah pemain yang sangat besar, sehingga membuatnya mampu melewati judul-judul besar seperti Genshin Impact dan PUBG Mobile.
Bridge Race from @playsupersonic was the top mobile game worldwide for April 2021 with 28M installs. Prison Escape from @ABIGamesFR, Going Balls from Supersonic, and 8 Ball Pool from @Miniclip were other new names in the top 10: https://t.co/C6edornofg #mobilegames #mobilegaming pic.twitter.com/i3Ek1GUov5
— Sensor Tower (@SensorTower) 18 Mei 2021
Menurut data yang dikumpulkan oleh akun twitter Sensor Tower, Uma Musume terlihat mendominasi penjualan baik pada platform App Store maupun Google Play. Sampai mengklaim posisi ketiga untuk platform App Store, posisi kelima di platform Google Play Store, dan posisi ketiga untuk total keseluruhan penghasilan yang didapat sebagai salah mobile game terlaris pada tahun ini.
Menanggapi hal tersebut, banyak fans yang berpendapat bahwa faktor utama yang memicu kesuksesan game asal Jepang ini adalah gameplay mereka yang tergolong menarik sebagai sebuah game bertipe game gacha. Tak lupa dengan desain karakter-karakter yang imut dan cantik dibalut kualitas dengan grafis yang tak kalah memukau.
Baca Juga: Tips Genshin Impact: Cara Mudah Selesaikan Story Quest Eula
Sayangnya, saat ini Uma Musume Pretty Derby hanya tersedia di region Jepang. Namun dengan kesuksesan yang telah diraihnya saat ini, sepertinya hanya urusan waktu aja sampai Cygames memutuskan untuk merilis versi globalnya.
Berbicara mengenai hal tersebut, biasanya untuk game asal Jepang akan membutuhkan waktu satu tahun untuk merilis versi globalnya. Jadi bagi kalian yang ingin mencobanya, sepertinya kalian masih harus menunggu beberapa bulan lagi hingga tahun depan.