Terlepas dari kesuksesannya dan jumlah pemain yang berhasil tembus 100 juta pemain, Apex Legends bukanlah game sempurna. Game battle royale satu ini memiliki penyakit game online umumnya yakni cheaters. Melawan masalah ini, pihak Respawn Entertainment telah mengkonfimasi kalau mereka telah menyiapkan sebuah sistem anti-cheat yang lebih kuat.
Salah satu developer Apex Legends bernama Conour “Hideout” Ford telah mengkonfirmasi hal ini. Ia mengatakan kalau sistem baru ini lebih kuat dan lebih banyak variasinya dibanding versi sebelumnya. Selain itu Conour juga mengkonfirmasi kalau fitur anti-teach baru ini sudah siap rilis dalam waktu dekat.
BACA JUGA: Mode PvE Storytelling Apex Legends Bisa Saja Terjadi, Berikut Penjelasan Developer!
Conour mengkonfirmasi hal ini ketika sedang menjadi bintang tamu pada acara streaming bersama Nokokopuffs. Ia mengatakan kalau fitur ini akan datang dalam waktu dekat, namun tidak akan dirilis pada Legacy Update tanggal 4 Mei mendatang.
Sayangnya, Conour sendiri tidak menjelaskan dengan detail tentang anti-cheat apa yang sudah lebih bagus ini. Ada banyak jenis cheat yang beredar di Apex Legends saat ini. Namun, yang paling dinantikan oleh para pemain adalah pencegah cheat untuk mereka para pemain yang sering menggunakan DDoS ketika sedang bermain.
Sudah ada banyak korban yang mengalami serangan seperti ini, bahkan beberapa diantaranya adalah para influencers Apex Legends itu sendiri. Respawn memang meresponnya dengan keras, sampai berani untuk membawa kasus seperti ini ke pengadilan di dunia nyata.
Semoga saja update anti-cheat lebih kuat ini bisa dimulai sebentar lagi. Walaupun bukan untuk Legacy Update, mungkin semoga saja update ini akan dilakukan seabagi salah satu konten pada season 10 mendatang.