Mendekati dimulainya season baru untuk Call of Duty Mobile, developer Activision sudah mulai memberikan sneak peak tentang fitur dan konten baru. Salah satu fitur yang sedang ramai dibicarakan saat ini oleh komunitas Call of Duty Mobile adalah adanya penambahan fitur map voting.
Lewat fitur ini, sama seperti namanya map voting dimana para pemain berkesempatan untuk memilih map yang akan digunakan untuk bertarung. Fitur ini sekarang masih berada di test server dan masih dalam tahap akhir sebelum nantinya dirilis pada season 4 mendatang.
BACA JUGA: Bertema 80an, Kolaborasi Call of Duty Mobile Rilis Operator Rambo dan John McClane!
Cara kerja fitur ini adalah nantinya, setelah kalian menemukan match pada matchmaking, kalian akan diberikan dua pilihan. Dua pilihan tersebut adalah dua map yang akan kalian gunakan pada match kali ini, semua pemain diberikan hak yang sama untuk memberikan voting-nya.
Map Voting Coming Next Season‼? pic.twitter.com/FTckYpCGCf
— COD Mobile Leaks & News (@CODM_Updates) 14 Mei 2021
Nantinya, satu diantara dua pilihan map dengan suara terbanyak akan terpilih dan digunakan sebagai map pertandingan tersebut. Sebuah fitur yang cukup mudah untuk dijelaskan, namun dampaknya bisa cukup besar terhadap jalannya pertandingan.
Lewat fitur ini, maka matchmaking seharusnya akan terasa lebih adil lagi, mengingat map yang dipilih akan sesuai dengan suara terbanyak pemain. Masalah map yang random sebelumnya sempat menjadi masalah bagi game ini, karena tidak semua pemain bisa menguasai map yang diberikan pada pertandingannya,
Fitur map voting ini barulah satu dari sekian banyak fitur baru yang sudah disiapkan Activision untuk dimasukan ke season 4. Diprediksi kalau season baru tersebut akan dimulai pada akhir bulan Mei kali ini, dan itu berarti season 3 akan segera berakhir sebentar lagi.