Onmyoji Arena adalah salah satu game MOBA mobile besutan developer NetEase yang cukup populer. Untuk meningkatkan performa game ini, kemarin NetEase baru saja mengumumkan kalau game MOBA ini telah resmi untuk bekerja sama dengan manga artist group CLAMP, Sanrio dan juga serial anime Jujutsu Kaisen.
Yap, Jujustu Kaisen, salah satu serial anime tersukses dan terpopuler di perilisan anime musim kemarin. Ditambah lagi dengan manga artist group CLAMP Studio dan terakhir bersama Sanrio. Sebuah kolaborasi dengan skala besar siap ditangkan ke Onmyoji Arena oleh NetEase.
BACA JUGA: RPG Mobile, Danganronpa V3: Killing Harmony Edition Dapatkan Tanggal Rilis!
Walaupun baru pengumuman saja, panel Onmyoji Arena ini merupakan salah satu yang paling menarik perhatian. NetEase Connect 2021 sendiri sudah mengumumkan setidaknya 13 projek game baru dan juga perkembangan projek game lain. Baik PC dan mobile, ada banyak game yang diumumkan oleh developer tersebut.
Belum ada penjelasan jenis kerja sama apa antara kedua pihak ini, terutama untuk Jujutsu Kaisen. Sebagai salah satu game MOBA, sepertinya Onmyoji Arena akan kedatangan desain hero atau skin bertema Jujutsu Kaisen. Karakter terkenal dari anime tersebut kemungkinan besar akan dibawa ke dalam game.
Sebelumnya, game ini juga sudah pernah berkolaborasi dengan anime besar lainnya pada tahun 2020 kemarin, Demon Slayer. Pada hasil kolaborasi tersebut, Onmyoji Arena berhasil menambahkan dua hero baru yang diambil dari karakter utama Demon Slayer, Tanjiro dan Nezuko.
Tidak berhenti disitu, Onmyoji Arena juga sempat bekerja sama dengan anime yang lebih besar, Bleach. Berbeda dengan Demon Slayer, untuk kolaborasi Bleach mereka berhasil membawa hero dan skin baru ke dalam game. Apalagi kolaborasi dengan Bleach ini tersedia secara versi server global.
Sayangnya untuk kolaborasi dengan Jujutsu Kaisen ini belum ada konfirmasi apakah akan seperti Bleach atau Demon Slayer. Jika eksklusif untuk regional China saja, maka nasibnya akan seperti Demon Slayer dan sebaliknya untuk anime Bleach, mari kita tunggu saja informasi selanjutnya!