Seperti janji Riot Games awal tahun kemarin kalau setiap dua bulan sekali mereka akan merilis big update untuk Wild Rift. Bulan Juni mendatang akan menjadi bulan baru untuk game tersebut dan itu berarti big update akan datang. Ternyata berbagai bocoran sudah menyebar, dan salah satu konten yang akan ada pada update besok adalah line up skin Battle Academia.
Battle Academia adalah salah satu tema skin yang cukup terkenal di League of Legends, bahkan jumlah champions yang memiliki skin ini sudah mencapai 11. Untuk Wild Rift sendiri tentu saja tidak akan mendapatkan semuanya, hanya beberapa saja untuk champions yang sudah dirilis pada game tersebut.
BACA JUGA: Rework Dr. Mundo League of Legends Telah Diperlihatkan, Wild Rift Kapan?
Bocoran kali ini datang dari data miner spesialis Riot Games, Skin Spotlight yang menemukan data baru untuk Wild Rift server China. Dari hasil pencariannya, Ia menemukan beberapa item yang mengindikasi kalau skin tema ini akan datang ke Wild Rift. Diantaranya champions yang akan mendapatkan skin ini adalah Lux, Katarina, Graves dan Ezreal.
Wild Rift Chinese Test Dump pic.twitter.com/pU663SI6Xn
— SkinSpotlights (@SkinSpotlights) 26 Mei 2021
Beberapa emote tersebut bisa ditemukan di data milik Wild Rift China, itu berarti keempat skin ini sudah bisa konfirmasi. Seperti yang kita sebutkan tadi kalau skin ini sudah dimiliki oleh 11 champions lain. Champions yang sudah dirilis di Wild Rift dan memiliki skin ini adalah Garen, Leona, dan Wukong.
Adapun mereka yang memang belum dirilis di Wild Rift itu sendiri, jadi belum ada manfaatnya skin ini dirilis. Mereka yang belum dirilis di Wild Rift antara lain adalah Yone, Jayce, Yuumi dan Caitlyn. Masih ada banyak champions yang masih menunggu giliran rilisnya di Wild Rift.
Melihat update yang akan diberikan kepada game ini, sepertinya skin Battle Academia akan memulai event-nya pada bulan Juni. Tidak aneh jika tema skin ini akan dibuat event seperti skin lainnya. Kita lihat saja bagaimana rencana Riot Games untuk Wild Rift di dua bulan kedepan.