Merayakan kehadiran season kelima dari serial anime My Hero Academia, Sony Games dan Funimation hadirkan satu game baru. Diadaptasi dari serial anime yang sama, kemarin game mobile multiplayer My Hero Academia: The Strongest Hero telah resmi dimumkan.
Pada saat sesi pengumuman, Sony menjelaskan kalau My Hero Academia: The Strongest Hero adalah game action RPG. Dalam game ini, kalian akan membangun tim kalian sendiri, semua karakter disini bisa kalian pilih sebagai anggota tim. Kalian bisa saja memiliki tim dengan seluruh anggotanya merupakan hero atau bahkan villain.
BACA JUGA: Devil May Cry Mobile: Peak of Combat Rilis Trailer Baru & Dapatkan Tanggal Rilis!
Akan ada banyak pilihan mode permainan yang bisa kalian pilih, mulai dari story mode, PvP atau Co-op. Ada banyak sekali karakter yang terlibat dalam game ini, dan pihak developer sendiri mengatakan kalau mereka akan merilis karakter baru setiap kali melakukan update di setiap bulannya.
Lewat pengumuman ini juga, Sony turut mengungkapkan siapa saja roster yang akan hadir untuk kuarter pertama. Sejauh ini baru ada sembilan karakter yang dikonfirmasi akan tersedia begitu game ini dirilis nantinya, mereka adalah:
- Deku
- Bakugo
- Uraraka
- Lida
- Todoroki
- Froppy
- All Might
- Endavour
- Stain
Roster ini belumlah semuanya, Sony Games masih memiliki beberapa karakter yang belum diumumkan, namun akan hadir di roster pertama. Kalian bisa mengharapkan karakter dari Class 1-A untuk hadir, dan tentu saja para villain yang ada dalam anime ini.
Hal yang cukup mengejutkan adalah perilisan game ini yang ternyata akan hadir untuk global. Biasanya, game RPG anime seperti ini hanya akan tersedia untuk market Asia saja, namun untuk My Hero Academia: The Strongest Hero dipastikan akan hadir di semua regional, termasuk Eropa dan Amerika.
Baik Sony Games dan Funimation belum memberikan tanggal pasti kapan game ini akan dirilis. Namun, jika semuanya sudah sesuai dengan rencana maka kalian akan segera bisa memainkan game ini dalam waktu dekat. kemungkinan besar bulan Mei mendatang.