Moonlight Sculptor adalah game MMORPG mobile terbaru dari developer Kakao Games, developer yang sama dibalik projek ArcheAge. Melanjutkan pemasarannya, game satu ini akhirnya telah membuka masa pre-registration untuk server global mulai sekarang.
Sebelumnya, diketahui Moonlight Sculptor telah membuka server di beberapa regional saja, yakni Korea Selatan, Taiwan, Hongkong dan Macau. Untuk saat ini, sayangnya pre-registration hanya berlaku untuk perangkat Android saja, dan untuk iOS harus sedikit lebih bersabar lagi.
BACA JUGA: MMORPG Mobile, Dragon Raja Berkolaborasi dengan Anime Evangelion!
Hal yang unik dari game satu ini adalah, cerita yang diambil untuk gamenya terinspirasi dari novel populer dengan jugul yang sama, The Legendary Moonlight Sculptor. Selama bermain kalian akan menggunakan karakter tertentu, namun masih tetap bisa melakukan berbagai kostumisasi kepada karakter tersebut.
Sebagai permulaan, tersedia enam kelas yang bisa kalian pilih, mereka adalah Alchemist, Archer, Mage, Paladin, Warrior dan Sculptor. Tentu saja setiap kelasnya memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri, jadi jangan sampai kalian salah memilih kelas untuk karakter kalian.
Salah satu fitur menarik untuk MMORPG satu ini adalah adanya turnamen yang diadakan setiap akhir minggu. Moonlight Sculptor menyediakan berbagai turnamen yang diadakan setiap minggu, dan kalian bisa memenangkan berbagai hadiah jika bisa memenangkan turnamen tersebut.
Selain itu, ada juga fitur auto-pilot yang memungkinkan kalian untuk terus bermain walaupun sedang dalam mode offline. Dengan ini, kalian bisa terus mendapatkan EXP walaupun sedang AFK, sebuah keuntungan yang bisa kalian gunakan secara terus menerus.
Untuk merayakan masuknya tahap pre-registration untuk versi global, Kakao Games telah menyiapkan berbagai hadiah bagi pemain baru. Mulai dari gold, teleportation scrolls, sampai ke item in-game lainnya bisa kalian dapatkan jika ikut mendaftar sekarang.