Perilisan Wild Rift untuk server Amerika memang sempat menjadi permasalahan untuk Riot Games dan fanbase region tersebut. Sempat mengalami pengunduran cukup lama, akhirnya kemarin Wild Rift Amerika secara resmi sudah bisa mulai dinikmati oleh region tersebut.
Sebagai region yang sangat menyukai League of Legends, kedatangan Wild Rift adalah sesuatu yang sangat besar. Hanya dalam jangka waktu satu hari, Riot Games melaporkan kalau server Wild Rift Amerika mereka langsung kepenuhan dengan jumlah pemain yang terlalu banyak.
BACA JUGA: Riot Jelaskan Rencananya Untuk Perilisan Mode ARAM di Wild Rift!
Seketika banyak orang yang keheranan dan melaporkan masalah mereka yang tidak bisa login ke dalam game. Para pemain tersebut menemukan sebuah pesan yang menyuruh mereka untuk mengantri login karena server sedang kepenuhan.
Bukan main, pesan yang muncul mengatakan kalau server Wild Rift Amerika saat ini sudah menampung terlalu banyak pemain. Angka yang hampir menembus 1 juta pemain aktif dalam waktu yang bersamaan, sebuah pencapaian yang sangat baik mengingat game ini baru dirilis satu hari yang lalu.
Pesan tersebut juga mengatakan kalau mereka yang gagal login diharap untuk bisa mengantri dengan jangka waktu satu jam dan mencoba login lagi. Mendengar hal ini, sudah pasti Riot Games akan bertindak dan menyelesaikan permasalahan ini.
Sebelumnya, server SEA juga sempat mengalami masalah yang sama namun dengan jumlah angka sekitaran 800 ribu pemain. Permasalahan ini langsung diselesaikan oleh pihak developer dalam waktu singkat dan semua pemain bisa login ke dalam game seperti normal lagi, tentu saja hal yang sama akan terjadi untuk region Amerika.