Sejak VALORANT pertama kali dirilis hingga saat ini, banyak perubahan telah terjadi di segala aspek. Mulai dari game, map hingga agent yang tersedia. Sejauh ini telah dirilis 15 agent di Valorant dengan berbagai keunikan dan kemampuan tersendiri.
Namun, selalu ada beberapa agent VALORANT yang bisa dikatakan underrated dan jarang dilirik, padahal dia memiliki kapabilitas yang mumpuni. Kali ini, kami akan memberikan beberapa agent Valorant underrated yang wajib kalian coba. Diantaranya sebagai berikut.
Sage
Sage merupakan agent asal Tiongkok yang bertindak sebagai Sentinel. Sage bertugas memastikan pergerakan tim dan meminimalkan bahaya. Skill set yang dia miliki dapat digunakan untuk menyerang maupun bertahan.
Meski Sage dapat memberikan banyak keuntungan, banyak pemain masih enggan menggunakan agent satu ini karena beberapa kemampuannya. Namun, jika kita gunakan dengan benar, Sage bisa memiliki potensi besar untuk mengantarkan tim menuju kemenangan.
Yoru
Yoru memiliki skill yang cukup mumpuni, namun tidak banyak pemain yang menggunakan agent tersebut. Mungkin belum banyak pemain yang menemukan cara paling efektif untuk memainkan Yoru.
Yang jelas, Yoru memiliki banyak kemampuan untuk menjadi entry dalam tim. Sebut saja skill Blindside, yang bisa membuat musuh menjadi buta sementara. Bukan itu saja, ultimate-nya, Dimentional Rift, memiliki kemampuan untuk memasuki area musuh dan melihat keadaan di sekitarnya tanpa harus takut terluka.
Viper
Viper adalah agent Valorant underrated terakhir yang bisa kalian coba. Dia memiliki kemampuan untuk memberi tim keuntungan pada saat memasuki medan pertempuran. Skill Viper memiliki fungsi untuk memblokir jarak pandang dan berkaitan erat dengan racun yang mampu mengurangi vitalitas musuh.
Dia termasuk sebagai agent yang jarang digunakan oleh para pemain Valorant. Namun, jika kalian dapat menggunakan skill set-nya dengan benar, dia bisa menjadi agen yang cukup berbahaya. Dengan adanya kemampuan DPS dan mampu mengurangi penglihatan musuh, dia bisa dikategorikan sebagai agent yang sulit dikalahkan.
Itulah beberapa agent VALORANT yang underrated padahal mempunyai skill yang mumpuni, bahkan mereka tidak kalah bagus dari agent lainnya. Bagi kalian yang ingin mengunduh game FPS satu ini, bisa langsung ke halaman berikut. Selamat mencoba!