Xiaomi baru saja merilis smartphone kelas flagship terbaiknya yaitu Mi 11 beberapa waktu lalu sekaligus mengumumkan kolaborasi dengan Genshin Impact.
Xiaomi Mi 11 bisa dikatakan smartphone kelas atas dengan spesifikasi terbaik saat ini yaitu Qualcomm Snapdragon 888 yang diklaim akan menjalankan game dengan maksimal.
Terlebih lagi dalam tes yang dilakukan dengan aplikasi benchmark, Xiaomi Mi 11 berhasil mendapatkan angka hingga 700 ribu poin, yang merupakan angka sangat tinggi.
BACA JUGA: Ubisoft Ban Lebih dari 90 Ribu Akun Rainbow Six Siege Sepanjang Tahun 2020
Kolaborasi Xiaomi Mi 11 dengan Genshin Impact
Pada perilisan Mi 11 tersebut menggandeng publisher game ternama yang sudah tidak asing lagi yakni miHoYo, yang mana Mi 11 menawarkan bermain Genshin Impact dengan pengalaman luar biasa.
Mi 11 dibekali dengan tiga kamera belakang dengan pembagian kamera utama 108MP, ultrawide 13MP, dan telefoto 5 MP yang dibenamkan dalam modul kamera berbentuk bundar.
Mi 11 juga mengusung layar OLED 6,81 inch dengan refresh rate hingga 120Hz. Untuk harganya Mi 11 terbagi menjadi 2 varian yaitu 8/128GB dibanderol sekitar 12,6 juta dan 8/256GB di harga 13,5 juta.
Berkat spesifikasi yang ‘dewa’ ini membuat bermain Genshin Impact akan menjadi lebih nyaman, karena bisa bermain dengan pengaturan maksimal dan anti patah-patah.