Genshin Impact saat ini merupakan gim buatan MihoYo yang sedang naik daun. Walaupun dengan grafik yang sangat tinggi dan membutuhkan spesifikasi yang luar biasa, Genshin Impact masih dimainkan oleh banyak pemain.
Meskipun begitu, MiHoYo masih mempunyai masalah yang harus diselesaikan. Salah satunya adalah leaker. Beberapa waktu lalu penulis pernah menuliskan berita bahwa MiHoYo akan melakukan banned kepada para leaker dan bahkan akan membawa ke jalur hukum yang sengaja membocorkan informasi rahasia Genshin Impact.
Di sisi lain MiHoYo juga membutuhkan pemain untuk menjadi beta tester untuk menguji pada konten yang nantinya akan dihadirkan pada update mendatang. Namun masih banyak pemain usil yang kerap melakukan leak dan membocorkan informasi yang sifatnya rahasia. Akhirnya MihoYo akan membawa pemain ke jalur hukum!
Jika diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia, pengumuman tersebut memiliki arti sebagai berikut:
“Baru-baru ini, kami menemukan bahwa beberapa orang yang telah diundang untuk mengikuti CBT masih mengabaikan ketentuan perjanjian dan melanggar peraturan untuk mengungkapkan dan menyebarkan konten versi uji coba dengan alasan telah menandatangani perjanjian kerahasiaan. Menanggapi pelanggaran, kami telah mengadopsi tindakan hukum dan mempercayakan pengacara untuk secara berturut-turut mengeluarkan surat pengacara kepada pelanggar, dengan tegas membela hak dan kepentingan yang sah.”
“Dengan cara ini, kami sekali lagi mengingatkan mayoritas pemain uji bahwa kami tidak akan pernah mentolerir kebocoran ilegal. Segala bentuk kebocoran ilegal pada platform apa pun akan diselidiki secara menyeluruh dan dihukum berat sesuai dengan hukum. Ke depannya, kami akan meningkatkan upaya untuk menangani kebocoran ilegal tersebut dan terus menindak pelanggaran di wilayah mana pun dan di platform apa pun. Di sini, kami dengan hormat meminta dukungan dan bantuan semua traveler, menolak untuk mengungkapkan secara ilegal, menolak untuk menyebar secara ilegal, dan menjaga lingkungan permainan yang adil.”
Memang saat ini hal tersebut hanya berlaku di daerah Tiongkok saja. Namun MiHoYo akan segera mulai menerapkan peraturan ini ke wilayah lain. Jadi jika nantinya kalian memang terpilih menjadi beta tester dari gim Genshin Impact, ada baiknya jika kalian tidak membocorkan informasi tersebut karena MiHoYo akan membawa pemain ke jalur hukum!