Saat ini PUBG Mobile 1.3 Beta sudah bisa kalian unduh untuk menikmati berbagai fitur dan juga peta baru yang menarik.
Sebagian besar fitur baru ini telah dicoba terlebih dahulu di server beta sebelum dirilis secara global. Penasaran akan ada apa saja di versi beta PUBG Mobile ini? Langsung saja disimak!
Fitur Baru PUBG Mobile 1.3 Beta
Tencent membuat banyak sekali fitur baru di versi 1.3 Beta ini dan pastinya fitur-fitur yang dihadirkan akan sangat menghibur para pemain dan berikut fitur yang dihadirkan:
- New Classic Mode Map – Karakin
- New Mechanic: Demolition Zone
- New Throwable: Sticky Bomb
- New Mechanic: Thin Wall Bullet Penetration
- New Firearm: Panzerfaust
- New Firearm: Mosin Nagant Sniper Rifle
- New Vehicle: Motor Glider
- New Arena Map
BACA JUGA: Event Kolaborasi LifeAfter X Ghost In the Shell: SAC_2045 Berlangsung Hingga Maret 2021
Arena Map Baru
Tidak hanya menghadirkan berbagai fitur menarik, pada versi beta ini juga menghadirkan sebuah Arena Map baru yang dikenal dengan sebutan Code-C. Jika kalian pemain Call of Duty, maka kalian pasti aka menilai arena ini sangat mirip dengan Killhouse, salah satu map favorit fans dari Call of Duty 4.
Killhouse sendiri merupakan salah satu map terbaik di Call of Duty 4 karena kalian tidak bisa sembunyi karena tidak ada tempat aman untuk bersembunyi, bahkan map ini begitu pendek dan bisa dijangkau hanya dalam lima detik. Gaya main di map baru Code-C ini pun bakal berbeda. Pemain dituntut terus bergerak, tidak bisa berdiam diri.
Itulah hal menarik yang harus kalian tahu di versi 1.3 Beta, langsung saja kalian coba mainkan ya!