Fall Guys berhasil menjadi salah satu game dengan pemain aktif paling banyak di tahun 2020 kemarin. Bukan tanpa alasan, karena memang mekanisme permainan Fall Guys sendiri sangatlah unik dan menyenangkan.
Belum lama ini, Mediatonic membagikan informasi menarik seputar update terbaru Fall Guys Season 4. Pada musim keempatnya itu mereka bakal menyuguhkan nuansa yang lebih baru agar permainan jadi makin menarik lagi, yakni dengan mengusung tema futuristik.
Nampaknya, Fall Guys saat ini tengah mengikuti alur pasar, karena memang akhir-akhir ini nuansa cyberpunk tengah menjadi trending berkat game Cyberpunk 2077.
Diketahui bahwa judul Fall Guys diubah menjadi “Fall Guys 4041,” entah apa maksud mereka, mungkin saja angka 4041 di sini menandakan tahun yang dilangsungkan dalam game tersebut.
Berikut merupakan pernyataan yang diunggah melalui akun Twitter resmi mereka:
For Season 4, we're traveling to the future…
? FALL GUYS 4041 ?
Giveaway to celebrate:
– Follow us and retweet this tweet
– Finish this sentence in your own words as a reply:#FallGuysSeason4 is20 winners will get 20 crowns each! ? pic.twitter.com/USrruU7LtT
— Fall Guys 4041 ? SOON (@FallGuysGame) 23 Februari 2021
Sejauh ini, tanggal pasti kapan dimulainya Fall Guys Season 4 masih belum diketahui, meskipun begitu kita tahu bahwa tiap musimnya berlangsung dalam kurun waktu sekitar dua bulan.
Kami juga masih belum tahu akan seperti apa tema retro futuristik yang mereka maksud, namun jika kita perhatikan dengan seksama, visual baru yang disuguhkan terasa seperti game arcade tahun 80-an. Semoga saja konten yang mereka suguhkan di musim keempat ini dapat membuat para pemainnya betah.
Selain itu, belum lama ini mereka juga menghadirkan game-nya itu di platform Xbox, dan juga Fall Guys digadang-gadang bakal segera dirilis di Nintendo Switch.