Tahun 2020 kemarin, developer Purple Lamp Studio dan publisher THQ Nordic telah membawa game klasik yakni Spongebob Squarepants: Battle for Bikini Bottom – Rehydrated. Game tersebut mendapatkan berbagai respon positif, walaupun tidak banyak orang yang mereviewnya.
Memasuki tahun 2021, ternyata game tersebut akan segera memasuki platfrom baru yakni mobile pada Android dan IOS. Anak perusahaan dari THQ Nordic yakni HandyGames akan berperan sebagai publisher untuk game ini pada device mobile.
BACA JUGA: Data Apex Legends Season 8 Bocor, Ada Map Tropical Baru!
HandyGames bahkan sudah menetapkan tanggal 21 Januari sebagai tanggal perilisan game ini. Perilisan ini bisa dibilang menjadi yang pertama bagi game remake klasik tahun 2003 untuk bisa memasuki platform mobile.
Spongebob Squarepants: Battle for Bikini Bottom – Rehydrated akan menjadi game premium, itu berarti game ini tidak akan gratis. Walaupun seperti itu, game ini juga berjanji tidak akan membawa sistem microtransactions atau sistem paywall kedalamnya.
Berbeda dengan versi yang lain, kita ambil contoh pada Steam yang menjual game ini seharga $29,99. Sementara untuk versi mobile game ini hanya diberi harga sebesar $8,99 saja. Perbedaan ini sempat menimbulkan pertanyaan, apakah akan ada bagian yang dihapus karena harga yang beda.
HandyGames yang menjadi publisher menjawab pertanyaan ini lewat akun twitter resminya, kalau game yang rilis pada versi mobile itu akan sama seperti versi lainnya. Tidak ada pemotongan apapun, dan semuanya akan menjadi full release.
That's what we offer for a lot of awesome games. No IAP, F2P, ads or data collection.
— HandyGames (@handy_games) 2 Januari 2021
Bukab hanya perbedaan harga, versi mobile dari HandyGames juga diketahui untuk tidak memerlukan koneksi internet agar bisa dimainkan, hal ini berbeda dengan versi Stadia. Spongebob Squarepants: Battle for Bikini Bottom – Rehydrated akan dirilis mulai tanggal 21 Januari 2021, tetapi kalian bisa melakukan pre-register sekarang di PlayStore dan AppStore.