Menyusul kesuksesannya pada platfrom PC dan konsol, kali ini game MMORPG Bless Mobile akan mencoba peruntungannya di ranah mobile. Kemarin, JoyCity Corporation baru saja mengumumkan kalau game ini telah masuk masa pre-register.
Dalam masa ini, sang publisher ingin mencari data tentang gameplay yang menggunakan touchscreen karena cara tersebut masih dalam tahap percobaan bagi Bless Mobile. Game ini juga diciptakan dengan menggunakan Unreal Engine 4, membuatnya menjadi salah satu game MMORPG terbesar hingga saat ini.
BACA JUGA: Update Terbaru, Kini PUBG Mobile Memiliki Kekuatan Super!
Pastinya, akan ada banyak fitur baru yang hadir di versi mobile dari Bless Mobile ini. Think Fun, yang bekerja sebagai developer, mampu memberikan berbagai fitur keren dan berhasil membawa negara Hieron dan Union terlihat lebih nyata.
Jika kita perhatikan di trailernya, game ini memiliki tampilan open world yang sangat bagus dan dihuni oleh berbagai karakter fantasi yang tidak kalah kerennya. Ini adalah salah satu keinginan dari developer Think Fun itu sendiri.
Mereka ingin membuat dunia fantasi yang terlihat se-realistis mungkin, bahkan dalam character creation system, kalian bisa membuat karakter kalian sedetail mungkin sesuai dengan 4 ras dan 5 class yang ada pada game ini.
Tampilan UI yang dipermudah juga jadi satu keunggulan dari Bless Mobile dibanding MMORPG lain saat ini. Dari segi pertempuran, ternyata Think Fun lebih memilih untuk menggunakan cara dinamis dan mencoba menghindari sistem point click, yang biasanya digunakan pada MMORPG mobile saat ini.
Bless Mobile baru saja mengumumkan masa pre-register kemarin dan untuk kalian yang ikut masa ini maka akan mendapatkan hadiah sebesar $50 in-game reward yang bisa digunakan untuk banyak hal dalam game nantinya.