Kemarin, Riot Games akhirnya mengumumkan rencana mereka untuk membawa tema Ruination ke dalam seluruh game buatannya sepanjang tahun 2021. Dengan ditampilkannya The Ruined King itu sendiri Viego, Riot Games mengatakan kalau event ini akan berlaku ke semua gamenya.
Mendengar kalimat tersebut tentu saja bukan hanya League of Legends yang akan membawa tema Ruination dan berpusat pada Viego. Sejauh ini Wild Rift, Legends of Runeterra dan Teamfight Tactics bisa dikonfirmasi untuk ikut membawa tema Ruination.
BACA JUGA: Mengenal Mode ARAM, Mode Terbaru Yang Siap Hadir di Wild Rift!
Beberapa clue sudah diberikan oleh masing-masing developer dari setiap gamenya ketika panel mereka diputar di video Season 2021. Feral Ponny dari Wild Rift juga ikut serta memberikan petunjuk kalau game mereka akan ikut terkena efek “The Mist” dari Ruination.
Lantas bagaimana dengan kehadiran Viego, apakah champion ini bisa hadir juga ke Wild Rift dan game lainnya? Melihat kemungkinan, datangnya Viego ke game lain bukanlah hal yang sulit. Seperti yang diinginkan Riot kalau mereka ingin tahun 2021 berjalan sesuai tema Ruination.
Setidaknya sudah ada tiga champion baru yang sedang disiapkan untuk hadir dan memiliki hubungan dengan The Ruined King. Dengan informasi tersebut, maka bisa dipastikan cerita Viego juga akan terus maju, dan memiliki kemungkinan besar mempengaruhi game lain.
Salah satu youtubers terkenal League of Legends, Necrit’s bahkan yakin kalau Viego akan hadir ke semua game demi memajukan keinginan Riot Games yang ingin membawa tema Ruination. Sama seperti ketika event KDA rilis tahun kemarin, dimana League of Legends dan Wild Rift melakukan cross event secara bersamaan serta merilis Seraphine.
Walaupun belum bisa dipastikan 100%, setidaknya kemungkinan Viego hadir di Wild Rift sangatlah besar. Bahkan skill set yang dimilikinya tidak terlalu rumit untuk dimasukan dengan platform mobile, semoga saja Viego bisa benar hadir di Wild Rift.