Tara Arts Game Indonesia merupakan salah satu YouTuber veteran di Indonesia. Channel tersebut dikembangkan oleh dua orang kakak beradik, yakni Diwantara Anugrah Putra dan juga Gema Cita Andika.
Sejauh ini, Tara Arts Game Indonesia dikenal karena seringkali membagikan video walkthrough maupun gameplay yang begitu lucu dan mengocok perut berkat lawakan srimulatnya.
Selain daripada itu, mereka juga sangat lihai dalam editing video, bahkan bisa dibilang kesuksesan mereka pada awalnya terjadi berkat video singkat yang kerap mereka buat.
Beberapa waktu yang lalu, keluarga mereka ternyata terjangkit virus COVID-19, sehingga membuatnya harus rehat sementara waktu. Meskipun begitu, mereka berhasil melewati fase yang mengerikan itu dan kembali pulih.
Kemarin, Tara Arts telah mengunggah video berisikan cerita serta tips mereka ketika berjuang melawan COVID-19. Namun mengejutkannya, video tersebut malah dihapus oleh pihak YouTube akibat dianggap melewati batas komunitas.
Sosok yang akrab disapa bang Tara itu merasa heran, mengapa video yang diunggahnya itu di-takedown, padahal dia hanya memberikan tips untuk sembuh dari COVID-19 berdasarkan pengalamannya saja, bahkan konsepnya juga hanya ngobrol biasa.
Apa yang dilakukan YouTube ini justru malah menimbulkan banyak kontroversi, bahkan banyak orang yang mulai menganggap adanya konspirasi di balik kejadian tersebut. Seolah-olah ada hal yang janggal di baliknya.
Kita tidak tahu, apakah ini terjadi dikarenakan adanya error dari sistem YouTube-nya atau memang ada maksud lain. Menurut kalian?