Setelah berjanji untuk membagikan game gratis kemarin, Epic Games menepati kata-kata mereka. Dalam menyambut Holiday Sale, perusahaan asal AS itu akan menggratiskan satu game setiap hari selama 15 hari.
Tajuk game pertama yang digratiskan oleh Epic Games adalah Cities: Skylines. Game ini bisa kalian mainkan secara cuma-cuma selama satu hari, di tanggal 18 Desember 2020 hingga pukul 23:30 WIB.
Cities: Skylines dapat kalian unduh dan mainkan secara cuma cuma melalui Epic Games store. Game tersebut pertama dirilis pada tahun 2015, dan baru-baru ini masuk ke dalam jajaran game Epic store. Tajuk game ini mendapatkan review yang SANGAT positif di Steam.
Dengan tema simulasi kota, player bisa membuat dan merawat sebuah kota di Cities: Skylines. Unsur realistik game ini membuat player dapat merasakan betapa menyenangkan sekaligus merepotkannya hal tersebut.
BACA JUGA: EPIC Games Siap Bagikan 15 Game Gratis, Rumornya Banyak Judul Besar!
Kalian yang berminat mencoba harus bergerak cepat. Saat tidak diskon, versi basic game ini dijual seharga $10.99 atau Rp. 150.000. Untuk mengunduh game ini secara gratis, kalian hanya perlu membuat akun gratis Epic store di sini.
Tiap game yang ditawarkan Epic Games akan hadir selama 24 jam di Epic store, dan digantikan oleh game lain esok harinya. Tidak hanya game gratis, Holiday Sale di Epic Games store juga menawarkan diskon hingga 75% untuk beberapa titel game.
Assassin’s Creed: Valhalla, Immortals: Fenyx Rising, Stars Wars Squadron dan Watch Dogs: Legion adalah beberapa tajuk game populer yang bisa kalian dapatkan dengan harga miring selama sale ini berlangsung.