Setelah kita dikejutkan dengan kabar Among Us rilis di Nintendo Switch, selang beberapa hari kemudian ternyata Among Us ini bakal segera muncul juga di console. Game yang digadang-gadang eksklusif untuk PC dan mobile ini rencananya akan masuk Xbox Game Pass.
Selain daripada itu, game Among Us ini ternyata juga akan dirilis di console next-gen, yakni Xbox Series X | S dan Xbox One di tahun 2021 pada Xbox Game Pass. Namun, sejauh ini masih belum diketahui kapan tanggal rilis pastinya.
*pops out of vent*
Oops, we've been caught. @AmongUsGame comes to Xbox and @XboxGamePass in 2021!https://t.co/gH7wUVqmUM https://t.co/eEvRBV6c5e
— Xbox (@Xbox) 17 Desember 2020
Among Us sendiri dirilis pada tahun 2018 silam, meskipun begitu, ternyata Among Us sukses menggaet banyak sekali player untuk memainkannya. Bahkan game sederhana ini bisa kita kategorikan sebagai game terbaik tahun ini.
Selain memberikan keseruan, Among Us juga sukses menjembatani komunikasi antar kawan ataupun kerabat dikala pandemi COVID-19. Melihat lonjakan yang sangat besar, tidak heran jika Microsoft dan Nintendo mulai ikut terlibat dalam perilisan game-nya itu.
Besarnya player Among Us, membuat sang pengembang mengumumkan jika mereka akan mengerjakan Among Us 2, yang pada akhirnya malah mereka cabut proses pengembangannya dan memutuskan untuk lebih fokus pada game Among Us yang ada saat ini dengan membuat sejumlah konten baru untuk kita nikmati.
Dengan memutuskan untuk merilis game-nya di console, salah satunya Xbox, menurut kalian apakah Among Us mampu meraih kesuksesan yang sama?